Keyboard Drum Pyros adalah sebuah sofware yang dirancang untuk menyediakan pemutar drum virtual yang dapat dimainkan menggunakan kontrol pada keyboard di PC atau laptop sobat. Software ini diciptakan bagi pecinta musik serta pemain musik profesional yang ingin meningkatkan keterampilan mereka, karena kulitas suara drumnya tak jauh beda dengan real drum. Apalagi bagi sobat yang “belum” bisa membeli perangkat drum aslinya, contohnya seperti saya... :-D.
Software ini terbilang cukup sederhana dengan ukurannya yang sangat kecil cuman 1Mb lebih dan software ini dapat dimainkan tanpa harus diinstal. Untuk memainkannya juga sangat simple, cukup dengan menggunakan tombol keyboard pada PC atau laptop sobat. Dan sobat juga bisa mengatur tombol mana saja yang ingin sobat jadikan kick, snare, hit, clap, bass dan lainnya.
Bagi yang belum memiliki software Keyboard Drum Pyros ini, sobat dapat download pada link di bawah ini.
Untuk settingannya sobat bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.
Baca juga :
Cara Menggunakan Keyboard Drum Pyros di PC atau Laptop
Yang pertama sobat download dulu sofware Keyboard Drum Pyros pada link yang sudah disediakan di atas. Kemudian, sobat extract file zip dari hasil dowload tadi dan klik double pada WinPdrums.exe.
Setelah sudah terbuka Keyboard Drum Pyrosnya, klik kiri pada box yang di bawahnya ada tulisan “Click the above box before start to drum” dan silahkan sobat tes satu persatu bunyi dari tombol keyboard.
Jika sobat ingin merubah fungsi pada tombol keyboardnya, silahkan klik double pada jendela sebelah kiri, maka akan muncul box “Add Key Definition / Rename Sound”. Pada jendela Sound silahkan sobat pilih kick, snare, hit, clap, atau lainnya yang ingin sobat ganti fungsi tombolnya. Kemudian klik pada The Key dan tekan tombol keaboard yang ingin sobat jadikan fungsinya, lalu klik Set Key & Exit.
Setelah sudah di setting semua tombolnya sesuai keinginan sobat, silahkan sobat mainkan dengan cara klik kiri pada box yang di bawahnya ada tulisan “Click the above box before start to drum”.
Demikian tutorial singkat mengenai Bermain Drum di PC atau Laptop Menggunakan Software Keyboard Drum Pyros, semoga bermanfaat dan SELAMAT MENCOBA.
No comments:
Write komentar