Dalam penggunaan PC atau laptop, seiringnya berjalannya waktu pasti akan terasa lambat atau lemot juga. Ada banyak faktor yang menyebabkan terjadinya kelambatan dari kinerja PC atau laptop tersebut, salah satunya adalah banyaknya file sampah cache.
Untuk file chache sendiri sebenarnya tidak ada salahnya, karena cache dapat berguna untuk meningkatkan kinerja dari suatu aplikasi atau program tertentu, namun jika terlalu banyak cache juga dapat mempengaruhi kinerja PC atau laptop kita, karena memakan kapasitas ruang dari harddisk. Oleh karena itu, kita harus melakukan pembersihan file sampah cache secara berkala.
Baca juga :
- Cara Activation Windows 10 Permanent 100% Work
- Cara Shutdown, Restart, Sleep & Lock Windows Tanpa Melalui Menu
- Cara Mengatasi Startup Windows Yang Lama
- Cara Sembunyikan File Rahasia (File Tertentu Dirubah Menjadi File Gambar)
- Cara Sembunyikan Partisi Drive Windows di PC atau Laptop
- Cara Mengunci Folder Windows di PC atau Laptop Dengan Mudah
- Cara Mematikan Windows Update Di Windows 10 Secara Permanen Ampuh
- Cara Mengganti Warna Folder di Windows Agar Terlihat Keren
Cara Menghapus File Sampah Cache Pada Windows
Pada kesempatan kali ini, TOP GLOBAL SOLUTIONS akan memberikan sedikit tips sederhana bagaimana Cara Bersihkan File Sampah Cache di Windows. Ada tiga metode yang akan digunakan dalam pembersihan file sampah cache. Silahkan sobat bisa ikuti salah satunya.
Menghapus File Sampah Cache Menggunakan RUN
Di dalam system operasi pada windows terdapat folder temporary yang di dalamnya terdapat file cache, cookies, history browsing dan file sampah lainnya. Untuk itu, caranya kita gunakan fitur RUN yang ada pada windows untuk menghapus file - file tersebut.
Yang pertama, sobat tekan tombol Windows + R pada keyboard PC atau laptop, lalu ketik %temp%, kemudian klik OK.
Selanjutnya, muncul folder temporarynya dan hapus semua file tersebut.
Menghapus File Sampah Cache Menggunakan Disk Cleanup
Yang pertama, pada sudut kiri bawah pencarian ketik Disk Cleanup, lalu tekan Enter.
Selanjutnya, pilih drive C, lalu klik OK. Setelah itu, centang semua pilihan yang ada dan klik OK. Tunggu hingga proses selesai.
Lakukan hal yang sama pada partisi lainnya satu persatu seperti pada partisi atau drive C.
Menghapus File Sampah Cache Menggunakan CCleaner
Untuk metode yang ketiga ini, kita menggunakan software bernama Ccleaner. CCleaner merupakan Software uttilitas yang dapat membersihkan file cache, cookies, history browsing dan lainnya. Software ini sangat ringan dikarenakan ukurannya yang sangat kecil. Sobat bisa dapatkan software ini di mbah google, karena banyak situs yang menyediakannya.
Untuk cara membersihkan file cache, cookies, history browsing dan lainnya menggunakan CCleaner sangatlah mudah. Silahkan sobat ikuti langkahnya di bawah ini.
Yang pertama, buka CCleanernya, kemudian pada menu jendela Cleaner pilih Run Cleaner. Tunggu hingga proses pembersihan selesai. Lamanya proses tergantung dari banyaknya file cache yang sobat miliki.
Demikian tips sederhana bagaimana Cara Bersihkan File Sampah Cache di Windows, semoga bermanfaat bagi sobat sekalian dan SELAMAT MENCOBA.
No comments:
Write komentar